LUWUK TIMES, Luwuk— Sarifah dipersiapkan Partai NasDem Banggai untuk menjadi anggota DPRD Banggai pengganti antara waktu (PAW) Helton Abd. Hamid. Pada pemilu 2019 lalu, Sarifah hanya mengantongi 211 suara.
Berdasarkan perangkingan perolehan suara Partai NasDem di dapil 4 Banggai pada pemilu empat tahun lalu, ada tiga nama yang berada di atas Sarifah.
Namun ketiganya sudah tidak bersyarat menjadi untuk didorong sebagai PAW anggota DPRD Banggai periode 2019-2024.
Setelah Suparno peraih 729 suara, yang merupakan kursi kedua Partai NasDem di dapil dataran Toili, ada Sabar.
Dia meraih 488 suara. Hanya saja, Sabar telah lama mengajukan surat pengunduran diri dari Partai NasDem. Ia fokus pada salah satu perusahaan.
Posisi berikutnya adalah Moch Noer Agama. Pada pemilu 2019 lalu ia memperoleh 291 suara. Namun yang bersangkutan telah meninggal dunia.
Setelah alrmahum Moch Noer Agama, Dedy Noho berada pada perangkingan berikutnya perolehan suara.
Dia mendulang 265 suara. Rezeki belum berpihak pada Dedy. Sebab ia telah mundur dari NasDem dan bergabung dengan Partai Golkar.
Bahkan pada pemilu 2024, Dedy tercatat sebagai bacaleg Partai Golkar dari dapil 4 Banggai.
Baca: Helton Mundur dari Jabatan Anggota DPRD Banggai, NasDem Usulkan PAW
Karena ketiganya tidak bersyarat, maka durian runtuh ada pada Sarifah. Peraih 211 suara pada pemilu 2019 ini berhak atas jatah kursi PAW Helton Abd Hamid.
Dan pada pemilu tahun depan, pengusaha kuliner di Kecamatan Toili Barat ini tercatat sebagai bacaleg Partai NasDem dari dapil 4 Banggai dengan mengantongi nomor urut 12. *
Discussion about this post