Reporter Sofyan Labolo
LUWUK, Luwuktimes.id— Lurah Kilongan Permai Kecamatan Luwuk Utara Kabupaten Banggai, Utu Mangkona meresmikan lapangan futsal yang berada di GOR Kilongan, Sabtu (09/10) tadi malam.
Selain lapangan futsal telah selesai pembenahan, sekaligus sebagai pertanda cabang olahraga (cabor) Futsal siap menghadapi Seleksi Internal Atlet Cabang Olahraga (SIA Cabor) yang akan dibuka Bupati Banggai H. Amirudin pertengahan Oktober ini.
Utu menyampaikan sejumlah pesan pada kegiatan seremonial malam itu.
ara atlet dapat memanfaatkan lapangan futsal ini sehingga bisa melahirkan tim futsal Banggai yang tangguh.
Sementara itu Sekretaris Asosiasi Futsal Kabupaten (Afkab) Banggai, Arifin Mang mengatakan, rehab lapangan futsal sudah selesai.
Sebagai pertanda rasa syukur Afkab, sehingga perlu meresmikan lapangan itu.
“Lurah Kilongan Permai yang resmikan lapangan itu semalam,” ucap Arifin.
Baca juga: Target Sulteng Berada di Papan Tengah Meleset
Untuk menyemarakkan launching itu sambung delegasi teknik Futsal SIA Cabor ini, Afkab menggelar laga persahabatan.
Tim Futsal Porprov 2014 bentrok dengan tim Futsal Porprov 2018.
Lewat laga seru itu, tim Futsal Porprov 2018 menang 6-4 atas lawannya tim Futsal Porprov 2014.
Dalam SIA Cabor ini, Futsal salah satu dari 25 cabor yang melaksanakan seleksi.
Hasil seleksi nantinya, Afkab akan mengakomodir pemain untuk dipersiapkan berlaga di Porprov tahun depan di Kabupaten Buol.
Selama dua kali ikut Porprov se Sulteng, cabang futsal belum pernah menyabet medali.
Kita tunggu action cabang olahraga yang diketuai Suprapto yang juga Ketua DPRD Banggai ini pada Porprov 2022. *
Discussion about this post