Reporter Sofyan Labolo
LUWUK— Dalam rangka memaksimalkan program 1 juta 1 pekarangan, Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Kabupaten Banggai telah membentuk satuan tugas atau satgas.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Ketapang Kabupaten Banggai, Alfian Djibran kepada Luwuk Times, Kamis (19/05/2022).
Alfian berujar, 1 juta 1 pekarangan adalah program unggulan Bupati H. Amirudin dan wakilnya Furqanudin yang telah diterjemahkan dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah atau RPJMD sekaligus menjadi program Pemkab Banggai.
Untuk lebih memuluskan program ini lanjut Alfian, Ketapang Banggai telah membentuk Satgas program.
“Satgas itu terdiri dari sejumlah OPD terkait pengelola program dan legitimasi Perbup 1 juta 1 pekarangan,” jelas Alfian.
Program ini kata Alfian lagi, sudah mulai berjalan pada beberapa kecamatan. Dan kedepan, dinasnya akan memoles lagi agar lebih mantap terarah dari lokasi dan sasaran.
“Pak bupati dan wabup saban hari memimpin dan mengarahkan agar semua terlaksana dengan baik,” ucapnya.
Sebagai dinas yang mempunyai leading sektor tentu saja sambung Alfian, ia berupaya program ini benar-benar dirasakan warga.
“Ini program kerakyatan untuk pemberdayaan dan peningkatan ekonomi rumah tangga, sehingga lebih produktif dalam memanfaatkan pekarangan atau lahan yang dimiliki,” ucapnya.
Bahkan Alfian optimis, hal ini bisa terealisasi dengan baik. Karena kami seriusi sebagai wujud tanggungjawab.
“Yang patut dicatat bahwa nyata kami rasakan konsen pak bupati dan wabup dalam mensukseskan program ini,” tutup Ketua PHBI Kabupaten Banggai ini. *
Discussion about this post