LUWUK— Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta memantau penerapan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, Polres Banggai mengencarkan patroli pada lokasi keramaian dalam Kota Luwuk Kabupaten Banggai.
Salah satu fokus patroli yang dilaksanakan Sabtu (05/02/2022) malam itu adalah lokasi ruang terbuka hijau (RTH) Teluk Lalong Luwuk.
Dalam giat tersebut, petugas mengimbau masyarakat maupun pengunjung yang berada pada RTH agar tidak mengabaikan prokes terutama selalu pakai masker.
“Patroli malam yang rutin kami lakukan selalu menyasar, lokasi keramaian, objek vital dan rumah padat penduduk,” ungkap Kasubbag Humas Polres Banggai AKP Haryadi SH.
AKP Haryadi menekan tujuan dari patroli pada lokasi keramaian ini untuk memantau dan mendisiplinkan masyarakat terhadap prokes.
“Karena salah satu bentuk penularan yaitu dengan berkerumun dan tidak menerapkan prinsip prokes,” terang AKP Haryadi.
AKP Haryadi mengimbau seluruh lapisan masyarakat agar tidak mengabaikan prokes demi kebaikan dan kesehatan bersama.
“Selain menerapkan prokes kami juga harap masyarakat ikut mensukseskan vaksinasi,” harap AKP Haryadi.*
(hae)
Discussion about this post