LUWUK, Luwuk Times.ID— Diawal tahun 2021, satu per satu anggota DPRD Kabupaten Banggai melakukan kewajibannya untuk mendengarkan dan menyerap aspirasi masyarakat dengan agenda rutin berbentuk Reses. Salah satunya anggota legislatif asal Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) Muhammad Samiun L. Agi.
Kepada Luwuk Times, Minggu (31/1) wakil rakyat asal Dapil I ini mengatakan, aspirasi konstituen yang disampaikan yakni, untuk masyarakat Tanjung harapan terbesar adalah bantuan kapal penangkap ikan serta bantuan permodalan untuk ibu-ibu pengrajin abon ikan.
Sementara warga Kelurahan Luwuk perbaikan lorong dan pagar pengaman lorong samping pak Mustatim. Sedang sambung tokoh sentral Kerukunan Keluarga Sulawesi Tenggara (KKST) ini, untuk warga Lumpoknya dusun 3 perbaikan jalan menuju Keles serta bantuan kelompok pertukangan.
Untuk tempat pelaksanaan, da’i yang baru pertama kali terjun ke dunia politik tersebut melakukan reses di tiga wilayah.
“Alhamdulillah, reses pertama untuk tahun 2021 telah selesai di tiga titik masing-masing Kelurahan Karaton (Tanjung), Kelurahan Luwuk, dan Kelurahan Lumpoknyo di Dusun III Keles”, ucapnya.
Bagi Ustad Sami’un-sapaan Samiun L Agi, reses bertujuan menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di dapil sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintahan.
Dikatakannya Reses juga merupakan bentuk komunikasi dua arah antara legislatif dan konstituen. Reses berlangsung sebanyak 3 kali dalam setahun. Hal itu dilakukan dalam rangka penetapan Raperda tentang APBD tahun anggaran 2022. *
(cen)
Discussion about this post