Laporan Sofyan Labolo, Wartawan Luwuk Times
LUWUK, Luwuk Times.ID— Rating Beniyanto Tamoreka jelang musyawarah daerah (Musda) ke X DPD Partai Golkar Kabupaten Banggai mulai naik. Saudara kandung Bupati Banggai terpilih Amirudin Tamoreka itu diklaim telah mendapat dukungan mayoritas pengurus kecamatan (PK) Partai Golkar.
Pendapat ini disampaikan simpatisan Partai Golkar, Rinto Alimun, Minggu (16/05/2021).
“Sebagai simpatisan partai Golkar saya melihat bahwa peluang Haji Beni untuk menjadi Ketua Golkar sangat besar. Karena banyak PK partai Golkar telah bulat mendukung figur itu,” kata Rinto.
Haji Beni di mata para PK yang merupakan bagian dari eksekutor di Musda tanggal 30 Mei mendatang itu yakni memiliki integritas dan kapabilitas untuk memimpin Golkar Kabupaten Banggai periode 2021-2026.
Apalagi usia yang masih muda membuat Haji Beni dianggap masih sangat produktif untuk memimpin Golkar. Haji Beni juga dinilai adalah figur yang komunikatif.
Konstalasi ini sambung Rinto bisa berubah ketika Samsulbahri Mang memiliki kandidat lain yang didukungnya.
Sebab tekan Rinto, selama 10 tahun Obama (sapaan Samsulbahri Mang) memimpin partai Golkar Banggai, masih banyak PK yang loyal terhadapnya.
“Saya kira Haji Beni akan membangun komunikasi intens dengan Obama, agar dalam Musda nanti Haji Beni akan terpilih secara aklamasi,” kata dia.
Rinto tak sekadar mengaspirasikan tentang figur ideal ketua Golkar kedepan. Tapi dia juga mengestimasi tentang komposisi KSB (Ketua, Sekretaris dan Bendahara).
“Bagi saya komposisi KSB yang pas itu adalah, Ketua Beni Tamoreka, Sekretaris Irwanto Kulap dan Bendahara Yolanda Antuke,” kata Rinto. *
Discussion about this post