Pemekaran wilayah Provinsi Sulteng relatif tertinggal jika dibandingkan dengan Provinsi Sulsel yang sudah “melahirkan” Provinsi Sulbar, dan ada wacana serta rencana pembentukan Provinsi Luwu Raya.
Begitu pula Provinsi Sulut yang sudah berhasil menjadi induk untuk pembentukan Provinsi Gorontalo, dan sedang berkembang wacana serta rencana pembentukan Provinsi Bolaang Mongondow Raya. Sedangkan di wilayah Provinsi Sultra ada wacana dan rencana pembentukan Provinsi Kepulauan Buton.
CDOB Provinsi Sultim akan meliputi enam dari 13 kabupaten yang ada di Provinsi Sulteng, yaitu Kabupaten Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut, Morowali, Morowali Utara dan Tojo Una Una.
Luas wilayah Provinsi Sultim akan mencapai 31.649,63 km2 atau sekitar 51,18 persen dari luas Provinsi Sulteng; Masih jauh lebih luas jika dibandingkan dengan luas wilayah Provinsi Sulut, Gorontalo dan Sulbar.
Jumlah penduduk CDOB Provinsi Sultim dengan menggunakan data kependudukan tahun 2020 (BPS Provinsi Sulteng, 2021) akan mencapai 999.197 jiwa atau sekitar 33,47 persen dari jumlah penduduk Provinsi Sulteng (1.986.537 jiwa).
Dari enam kabupaten yang akan membentuk CDOB Provinsi Sultim, Kabupaten Banggai memiliki jumlah penduduk terbanyak, yaitu 362.275 jiwa (sekitar 36,26 persen dari jumlah penduduk CDOB Provinsi Sultim).
Di Kabupaten Banggai terdapat Kota/Kecamatan Luwuk yang diperkirakan akan menjadi ibukota CDOB Provinsi Sultim. Kabupaten Morowali tercatat sebagai daerah yang laing luas di CDOB Provinsi Sultim, yaitu mencapai 10.004,28 km2 (sekitar 31,61 persen dari luas CDOB Provinsi Sultim).
CDOB Provinsi Sultim selain meliputi enam kabupaten, juga terdiri dari 73 kecamatan (dari 175 kecamatan di Provinsi Sulawesi Tengah); dan 952 desa/kelurahan (dari 2020 desa/kelurahan tang ada di Provinsi Sulteng).
Adapun batas wilayah CDOB Provinsi Sultim meliputi sebelah utara dengan Teluk Tomini; sebelah timur dengan Laut Maluku dan Laut Banda; sebelah selatan dengan Provinsi Sulawesi Selatan dan Provinsi Sulawesi Tenggara; serta sebelah barat dengan Provinsi Sulawesi Tengah (daerah induk). *
Discussion about this post