BANGGAI, Luwuktimes.id — Kantor Pertanahan Kabupaten Banggai memusatkan Gerakan Sinergi Reforma Agraria di Desa Ombolu Kecamatan Batui Selatan, Senin (22/04/2024). Fokus kegiatannya adalah pemberdayaan pengolahan gula aren.
Selain Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Banggai Harjiman, Sp beserta jajaran, kegiatan itu juga dihadiri Wakil Bupati Banggai, Drs. H. Furqanuddin Masulili, MM bersama Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah (Setda) Banggai, Nurdjalal Amir.
Hadir pula perwakilan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Banggai, Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, KPH Toili Baturube, Camat Batui Selatan dan Kepala Desa Ombolu.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat membantu terlaksananya percepatan reforma agraria, baik dari tingkat pusat sampai tingkat daerah.
Hal itu sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 62 Tahun 2023 tentang Percepatan Pelaksanaan Reforma Agraria.
Tujuan Gerakan Sinergi Reforma Agraria
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional melaksanakan Gerakan Sinergi Reforma Agraria.
Agenda itu diikuti Kantor Pertanahan kabupaten/kota di seluruh Indonesia melalui zoom meeting, dalam rangka mendukung dan mensukseskan Percepatan Pelaksanaan Reforma Agraria dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Ada beberapa tujuan dari Gerakan Sinergi Reforma Agraria.
Pertama, memberikan informasi dan narasi yang lebih utuh mengenai Reforma Agraria yang telah dilaksanakan.
Kedua, mensinkronkan kegiatan terkait dengan penataan asset dan penataan akses.
Ketiga, mendorong potensi usaha kegiatan penataan akses di kabupaten/kota seluruh Indonesia.
Keempat, mensinergikan tugas dan fungsi para pihak untuk kelancaran kegiatan Gerakan Sinergi Reforma Agraria Nasional.
Dan kelima, melaksanakan pendampingan peningkatan nilai tambah ekonomi masyarakat melalui fasilitasi pendampingan.
Adapun pokok kegiatan ini adalah melaksanakan Gerakan Sinergi Reforma Agraria Nasional di Kantor Pertanahan se-Indonesia.
Dengan mendeklarasikan secara bersama “Kami berkomitmen untuk bersinergi dan berkolaborasi mewujudkan cita-cita Reforma Agraria untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui Reforma Agraria”.
Sekaligus ditandai dengan Penggabungan Puzzle sebagai simbol “Sinergi dan Kolaborasi”. Dilanjutkan dengan kegiatan pemberdayaan sesuai dengan potensi masing-masing daerah.
Penataan Aset
Sebelumnya, pada tahun 2019 Kantor Pertanahan Kabupaten Banggai telah melaksanakan kegiatan Penataan Aset melalui Redistribusi Tanah sebanyak 197 Bidang dengan jumlah 180 KK.
Dilanjutkan dengan kegiatan Penataan Akses Fase 1 pada tahun 2021 dan Fase 3 pada tahun 2023.
Dalam rentang tahun 2021-2023 telah dilaksanakan beberapa kegiatan Penataan Akses.
Yaitu Pengaspalan jalan desa tahun 2021 dan 2023 serta pembuatan drainse tahun 2022 oleh Dinas Pekerjaann Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Banggai.
Bantuan Tracktor (ALSINTAN) dan bibit durian tahun 2022 serta bibit kedelai pada tahun 2023 oleh Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kab. Banggai.
Selanjutnya bantuan sapi tahun 2023 oleh Dinas Peternakan dan Pelatihan Pengembangan Usaha dan Fasilitasi Akses Pemasaran tahun 2023 oleh Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah. *
Humas Kantor Pertanahan Banggai
Discussion about this post