Luwuk Times
Kamis, Mei 22, 2025
  • Login
  • Beranda
  • Banggai
    • Religi
    • Kesehatan
    • Ekonomi
  • DKISP
    • Prokopim
    • Nasional
    • Internasional
  • Kriminal
    • Parpol
    • Pemilu 2024
    • Pilkada 2024
  • DPRD Banggai
    • Pilkada
    • Pemilu
  • Sulteng
    • Kecamatan
    • Tojo Unauna
  • Luwuk
    • Tekno
    • Kampus
    • Pendidikan
  • Info JOB Tomori
    • Info Mining KFM
    • Info Disdikbud
    • Info Bapenda
    • Info Dispora
    • Info Unismuh
    • Info PUPR
  • Opini
    • Kolom Muhadam
    • Tips
    • Kolom Cudy
    • Foto Bicara
    • ATR/BPN Banggai
  • Semua
    • Olahraga
    • Porkab 2025
    • Info BPBD
    • Info Dinsos
    • Info Disnakeswan
    • Info TPHP
    • Info Damkar
    • Kolom Syarif
    • Bangkep
    • Balut
    • Sosok
    • Ramadhan Berkah
    • Video
  • Beranda
  • Banggai
    • Religi
    • Kesehatan
    • Ekonomi
  • DKISP
    • Prokopim
    • Nasional
    • Internasional
  • Kriminal
    • Parpol
    • Pemilu 2024
    • Pilkada 2024
  • DPRD Banggai
    • Pilkada
    • Pemilu
  • Sulteng
    • Kecamatan
    • Tojo Unauna
  • Luwuk
    • Tekno
    • Kampus
    • Pendidikan
  • Info JOB Tomori
    • Info Mining KFM
    • Info Disdikbud
    • Info Bapenda
    • Info Dispora
    • Info Unismuh
    • Info PUPR
  • Opini
    • Kolom Muhadam
    • Tips
    • Kolom Cudy
    • Foto Bicara
    • ATR/BPN Banggai
  • Semua
    • Olahraga
    • Porkab 2025
    • Info BPBD
    • Info Dinsos
    • Info Disnakeswan
    • Info TPHP
    • Info Damkar
    • Kolom Syarif
    • Bangkep
    • Balut
    • Sosok
    • Ramadhan Berkah
    • Video
No Result
View All Result
Morning News
  • Beranda
  • Pilkada2024'
  • Kesehatan
  • Ekonomi
  • Daerah
  • Kecamatan
No Result
View All Result
Home Opini

Pemuda dan Gerakan Rakyat, Sedikit Catatan untuk #banggai_bergerak

Redaksi by Redaksi
20 Januari 2024
in Opini
0

Supriadi Lawani

Oleh : Supriadi Lawani

SEJARAH Indonesia tidak bisa dilepaskan dari peran pemuda sebagai penanda gerakan dan perlawanan rakyat terhadap penindasan dan kesewenang-wenangan penguasa.

Kita ketahui bersama bahwa narasi persatuan nasional menemukan momentumnya ketika pemuda Indonesia berkumpul dalam kongres pemuda I pada 30 April sampai 2 Mei 1926 dan pada 27 sampai 28 Oktober 1928 pada kongres pemuda II kita mewarisi semangat monumental yang kita kenal sebagai sumpah pemuda. Inilah narasi kebangsaan Indonesia yang sangat luar biasa, ketika pemuda berikrar untuk berbangsa satu, berbahasa satu dan bertanah air satu, Tanah air Indonesia.

Dalam pergerakan kemerdekaan nasional setelahnya kita juga mewarisi sejarah kepahlawanan pemuda. Kita mengenal Ir. Soekarno di usia kurang lebih 27 tahun telah mendirikan Partai Nasional Indonesia (PNI), kita juga mengenal Moh. Hatta yang ketika berusia kurang lebih 22 tahun telah bergabung dengan organisasi Perhimpunan Indonesia di Belanda.

Selanjutnya kita ketahui bersama dua pemuda itu kelak menjadi proklamator kemerdekaan Indonesia yang kita kenal sebagai Soekarno Hatta.

Pada masa – masa berikutnya dalam sejarah bangsa ini kita mengenal begitu banyak pemuda yang mewarnai sejarah bangsa, kita mengenal Soe Hoek Gie dengan catatan – catatannya sebagai seorang aktivis mahasiswa dan sebagai seorang demonstran. Kita mengenal Ahmad Wahib dengan Pergolakan Pemikiran Islam nya yang penuh semangat kebaruan dan sesuai dengan konteks zamannya.

Baca Juga :  Sikap Cawe-Cawe Presiden Jokowi, Mengapa Dipermasalahkan? (2)

Demikian juga pada tahun 1998 kita mengetahui bahwa kediktatoran Orde Baru yang dipimpin Jendral Soeharto harus tumbang dengan gerakan mahasiswa dan pemuda yang berjuang untuk demokrasi.

Begitu banyak keringat, darah dan air mata yang harus tumpahkan pemuda Indonesia untuk menyelamatkan negara ini dari penjajahan dan kediktatoran.

Fakta sejarah diatas telah mengkonfirmasi bahwa pemuda adalah aktor sejarah dalam setiap pergerakan zaman. Pemuda memiliki peran penting dalam membangun dan memperkuat sistem demokrasi.

Partisipasi aktif pemuda dalam proses politik, pemilihan umum, dan advokasi hak-hak sipil dapat mengukuhkan fondasi demokrasi dan mewujudkan perubahan positif dalam masyarakat.

Pemuda adalah penyuluh gerakan rakyat untuk mewujudkan keadilan, pemuda adalah unsur dari rakyat yang maju dan garda terdepan dalam menggelorakan semangat untuk mencapai kesetaraan, keadilan sosial, dan hak-hak rakyat.

Pemuda adalah unsur rakyat yang terdepan dan konsisten mendorong reformasi sosial dan politik demi menciptakan masyarakat yang lebih adil dan inklusif.

Di kabupaten Banggai saat ini kita menyaksikan tumbuhnya gerakan pemuda yang bergerak dan mengusung ide – ide demokrasi.

Pemuda – pemuda ini mendirikan dan bergabung dalam komunitas gerakan dengan mengatasnamakan diri sebagai #banggai_bergerak.

Nama yang mengingatkan saya pada buku Takashi Shiraishi seorang ilmuwan politik internasional Jepang yang menulis buku dengan judul Zaman Bergerak.

Dari selebaran yang mereka terbitkan dan bagikan saya membaca bahwa pemuda- pemuda yang tergabung dalam #banggai_bergerak ini mencoba berjuang untuk mewujudkan demokrasi yang sesungguhnya, mereka mencoba mengadvokasi agar demokrasi berkualitas dapat terwujud dan pemilihan umum berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

Baca Juga :  Tidak Seramai Gerindra, Ketua PDI-P Banggai Mengambil Formulir Bakal Cabup di NasDem

Dalam setiap kampanye yang dilakukan dengan cara mimbar bebas saya melihat bahwa mereka sangat serius untuk melawan politik dinasti, politik uang dan ketidaknetralan birokasi di kabupaten Banggai.

Dalam beberapa informasi yang saya dapat ternyata ada sekelompok orang yang sinis dan menghina gerakan pemuda ini dan mengatakan bahwa gerakan ada yang menunggangi, narasi yang bagi saya mengingatkan akan kosa kata kolonial yang diadopsi oleh rezim orde baru yang mengatakan setiap gerakan perjuangan kemerdekaan dan gerakan demokrasi sebagai ekstrimis dan subversif. Kelompok – kelompok ini saya kira akan selalu ada dalam sejarah manusia dan pada akhirnya akan tergilas oleh sejarah itu sendiri.

Diakhir catatan singkat ini saya berharap agar gerakan pemuda yang tergabung dalam #banggai_bergerak ini dapat bertahan lama dan dapat melalui ujian sejarah, baik itu intimidasi, fitnah dan pengkhianatan. Semoga gerakan yang telah mereka mulai ini dapat menginspirasi rakyat yang lebih luas untuk bergerak bersama mewujudkan demokrasi dan keadilan yang sesungguhnya.

Dan akhir kata mengadopsi slogan #banggai_bergerak saya mengajak semua pihak untuk bersama kita lawan; Politik Dinasti, Politik Uang dan kawal netralitas ASN. *

Penulis adalah petani pisang

Pembaca 1,320
Tags: Banggai BergerakPemuda dan GerakanSupriadi Lawani
Previous Post

KPU Banggai Siapkan 60 Lokasi Kampanye Rapat Umum

Next Post

Bupati Amirudin Buka Secara Resmi Giat Fun Aerobics Competition

Rekomendasi untuk Anda

Dramaturgi dalam Politik Tikungan: Adegan Ini untuk Melawan Siapa?
Opini

Dramaturgi dalam Politik Tikungan: Adegan Ini untuk Melawan Siapa?

22 April 2025
Siapa pun Pemenangnya, yang Kalah Adalah Kita
Opini

Siapa pun Pemenangnya, yang Kalah Adalah Kita

15 April 2025
Obrak-Abrik Pinasa, Poros Tengah Berjaya
Opini

Obrak-Abrik Pinasa, Poros Tengah Berjaya

14 April 2025
Ambisi Kekuasaan Sulianti Murad: Menodai Demokrasi Banggai
Opini

Ambisi Kekuasaan Sulianti Murad: Menodai Demokrasi Banggai

13 April 2025
Marak Pelecehan Seksual di Lingkungan Pendidikan, Mengapa Terus Terjadi?
Opini

Marak Pelecehan Seksual di Lingkungan Pendidikan, Mengapa Terus Terjadi?

20 Maret 2025
Melatih Integritas Diri Melalui Puasa Ramadhan
Opini

Melatih Integritas Diri Melalui Puasa Ramadhan

10 Maret 2025
Pemimpin Baru dalam Bingkai Demokrasi, Menjanjikan Harapan?
Opini

Harga Rumah Melambung, Gaji Stagnan: Masa Depan Gen Z Suram?

7 Maret 2025
Kompetensi Vs Kepentingan
Opini

Kompetensi Vs Kepentingan

21 Februari 2025
Benci Tapi Rindu
Opini

Benci Tapi Rindu

8 Februari 2025
Next Post
Bupati Amirudin Buka Secara Resmi Giat Fun Aerobics Competition

Bupati Amirudin Buka Secara Resmi Giat Fun Aerobics Competition

Discussion about this post

SKK Migas-PEP Donggi Matindok Field Tanam 2.600 Bibit Pohon di Sekolah

SKK Migas-PEP Donggi Matindok Field Tanam 2.600 Bibit Pohon di Sekolah

22 Mei 2025
Raker IPI di Masama, Ini Pesan Kadisdikbud Banggai Buat Para Penilik

Raker IPI di Masama, Ini Pesan Kadisdikbud Banggai Buat Para Penilik

21 Mei 2025
Sekum KONI Sulteng Apresiasi Panpel Porkab V Banggai

Sekum KONI Sulteng Apresiasi Panpel Porkab V Banggai

21 Mei 2025
Pesan Menteri Nusron: Jaga Sertipikat dan Manfaatkan Tanah secara Produktif

Pesan Menteri Nusron: Jaga Sertipikat dan Manfaatkan Tanah secara Produktif

21 Mei 2025
Terpilih Aklamasi, Amirudin Pimpin Pengkab PASI Banggai 2 Periode

Terpilih Aklamasi, Amirudin Pimpin Pengkab PASI Banggai 2 Periode

21 Mei 2025

Pilihan Pembaca Pekan Ini

  • KM Sinabung dan KM Sabuk Nusantara Jalani Docking, Pelni Luwuk Umumkan Jadwal Baru KM Tilongkabila

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Menghadapi Porkab V Banggai 24 Camat Galau, Ada Apa?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ditinggalkan Cale, Didi Hinelo Isi Ketua Harian KONI Banggai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tugas Penting AT–FM Periode Kedua Adalah Pemekaran Provinsi Sulawesi Timur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Juni 2025, Proyek Kolam Renang Kilongan dan Mess Pemda Banggai di Palu Action

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Program Pemutihan Pajak di Sulteng, Palu dan Banggai Kontribusi Terbesar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemuda Perantau Asal Pongian Tewas Bersimbah Darah di Balut

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Romi Botutihe Diminta Mundur Jika Tak Mampu Tingkatkan Penerimaan PDAM Banggai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Praktisi Hukum Dukung Rencana Bupati Banggai Amirudin Pecat ASN Melanggar Netralitas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Luwuk Ibu Kota Provinsi Sulawesi Timur Layak dan Pantas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
No Result
View All Result

ARSIP

KATEGORI

  • ATR/BPN Banggai
  • Balut
  • Banggai
  • Bangkep
  • DKISP
  • DPRD Banggai
  • Ekonomi
  • Foto Bicara
  • Info Bapenda
  • Info BPBD
  • Info Damkar
  • Info Dinsos
  • Info Disdikbud
  • Info Disnakeswan
  • Info Dispora
  • Info JOB Tomori
  • Info Mining KFM
  • Info PUPR
  • Info TPHP
  • Info Unismuh
  • Internasional
  • Kampus
  • Kecamatan
  • Kesehatan
  • Kolom Cudy
  • Kolom Muhadam
  • Kolom Syarif
  • Kriminal
  • Luwuk
  • Nasional
  • Olahraga
  • Opini
  • Parpol
  • Pemilu 2024
  • Pendidikan
  • Pilkada
  • Pilkada 2024
  • Porkab 2025
  • Prokopim
  • Ramadhan Berkah
  • Religi
  • Sosok
  • Sulteng
  • Tekno
  • Tips
  • Tojo Unauna
  • Umum
  • Video

Alamat Redaksi

Jalan G. Lompobatang No. 68 Kelurahan Baru Kecamatan Luwuk Kabupaten Banggai Provinsi Sulawesi Tengah

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Banggai
    • Religi
    • Kesehatan
    • Ekonomi
  • DKISP
    • Prokopim
    • Nasional
    • Internasional
  • Kriminal
    • Parpol
    • Pemilu 2024
    • Pilkada 2024
  • DPRD Banggai
    • Pilkada
    • Pemilu
  • Sulteng
    • Kecamatan
    • Tojo Unauna
  • Luwuk
    • Tekno
    • Kampus
    • Pendidikan
  • Info JOB Tomori
    • Info Mining KFM
    • Info Disdikbud
    • Info Bapenda
    • Info Dispora
    • Info Unismuh
    • Info PUPR
  • Opini
    • Kolom Muhadam
    • Tips
    • Kolom Cudy
    • Foto Bicara
    • ATR/BPN Banggai
  • Semua
    • Olahraga
    • Porkab 2025
    • Info BPBD
    • Info Dinsos
    • Info Disnakeswan
    • Info TPHP
    • Info Damkar
    • Kolom Syarif
    • Bangkep
    • Balut
    • Sosok
    • Ramadhan Berkah
    • Video

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
error: Content is protected !!