BANGGAI, Luwuk Times— Prodi D III Keperawatan Luwuk Poltekkes Kemenkes Palu menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
Agendanya adalah screaning dan edukasi penyakit ridak menular pada masyarakat pesisir pantai desa Kayutanyo Kecamatan Luwuk Timur, Selasa (02/07/2024).
Kegiatan itu mengusung tema “Screaning dan Edukasi Penyakit Tidak Menular (PTM) Pada Masyarakat Pesisir Pantai”.
Adapun agendanya bertujuan untuk memperoleh besaran prevalensi PTM (Hepertensi, DM dan Jantung) dan untuk meningkatkan pengetahuan Masyarakat secara dini dalam Upaya pencegahan dan penanggulangan PTM.
Ketua Program Studi D III Keperawatan Luwuk Dr, Sri Musriniawati Hasan, S.kep.Ns, MmedEd, dalam laporannya menyampaikan, hal ini merupakan salah satu bentuk Tridharma Perguruan Tinggi Poltekkes kemenkes Palu untuk memberikan manfaat kepada masyarakat di wilayah sekitar kampus.
Kegiatan ini disambut dengan baik dan penuh antusias oleh pemerintah desa Kayutanyo beserta masyarakat.
Mereka berharap agar dapat memberikan manfaat yang lebih bagi masyarakat.
Demikian juga dengan Puskesmas Hunduhon yang diwakili oleh pengelola PTM serta Bidan desa Kayutanyo, Rini Wollah yang menyampaikan ucapan terima kasih.
Harapannya kepada Prodi DIII keperawatan Luwuk atas kersasamanya dalam pemberdayaan dan pengabdian kepada masyarakat.
Rangkaian kegiatan pengabdian masyarakat ini meliputi screaning atau pemeriksaan kesehatan yakni pengukuran antropometri (BB&TB) pemeriksaan tekanan darah, gula, kolesterol dan asam urat.
Setelah pemeriksaan kesehatan dilanjutkan dengan edukasi, berupa pemberian materi melalui penyuluhan dan tanya jawab.
Materi yang disampaikan pada kegiatan ini meliputi, pengenalan dan pencegahan penyakit jantung yang disampaikan oleh Ir. Wijianto, M.Kes.
Materi tentang Penyakit DM disampaikan oleh Djadid Suchan SKM, M.Kes.
Dan materi tentang penyakit Hipertensi disampaikan oleh Sukmawati SKM, MPH.
Selain penyampaian materi kepada peserta dibagikan leaflet dari masing-masing penyakit tidak menular yang disampaikan.
Kegiatan ini dihadiri oleh ketua program studi DIII keperawatan Luwuk dan seluruh dosen beserta tenaga kependidikan beserta Himpunan Mahasiswa Prodi (HIMAPRO) prodi DIII keperawatan Luwuk. *
Discussion about this post