Luwuk Times, Luwuk — Setelah sukses menertibkan para pedagang yang berjualan di ruas jalan, rencananya Pemda Banggai akan membentuk tim identifikasi kepemilikan lapak di dalam pasar Simpong. Tujuan tim dibentuk agar penggunaan lapak di dalam pasar Simpong benar-benar efektif.
Koordinator tim terpadu penertiban Pasar Simpong, Syaifudin Muid Minggu (23/07/2023) tadi malam mengatakan, dari hasil peninjauan terhadap keberadaan lapak di dalam Pasar Simpong, fasilitas yang disiapkan pemerintah itu mampu menampung seluruh pedagang yang berjualan di area jalan.
Lantas mengapa sebagian pedagang menggunakan area jalan untuk menjajakan dagangannya? Pudin-sapannya langsung menjawabnya, “itu karena adanya kesemerawutan kepemilikan di sejumlah los dalam pasar”.
“Bahkan banyak lapak yang orangnya tidak diketahui keberadaanya. Ada juga kepemilikan lebih dari satu los di dalam pasar,” tambah Pudin Muid.
Berangkat dari persoalan itu kata Kepala Kesbangpol Kabupaten Banggai ini, tim penertiban Pasar Simpong sesuai perintah Bupati Banggai akan membentuk tim identifikasi.
Tim ini berperan menertibkan kepemilikan lapak di dalam pasar agar penggunaannya efektif. Dan dapat difungsikan oleh pedagang yang berhak menggunakannya.
“Semoga atas dukungan semua, keberadaan Pasar Simpong menjadi pasar yang dapat membuat kenyamanan pembeli dan penjual,” kata Pudin Muid.
Relokasi Pedagang
Pudin Muid juga menginformasikan, langkah Pemda melalui tim terpadu penertiban Pasar Simpong sudah bekerja maksimal dalam penertiban pedagang yang menjual di ruas jalan. Dan hal itu tidak terlepas dari kesadaran para pedagang.
“Alhamdulillah atas kesadaran bersama para pedagang di Pasar Simpong, sampai saat ini seluruh lapak yang mengganggu area jalan dan lapak yang berada dipinggir pantai telah bersih,” ucapnya.
Rencananya Senin 24 Juli 2023 akan dilanjutkan lagi dengan pembersihan bekas-bekas lapak. Termasuk penertiban pedagang yang masih berjualan di pinggir jalan.
Karena Pudin menegaskan, sesuai arahan Bupati Banggai bahwa tidak ada lagi pedagang yang menjual di area jalan Pasar Simpong.
“Terima kasih semua atas pengertian pedagang pasar Simpong. Semoga pasar modern yang mulai di bangun bulan ini akan rampung dan menjadi pasar kebanggaan masyarakat Kabupaten Banggai,” tuturnya. *
(yan)
Simak video nya
Discussion about this post