LUWUK, Luwuktimes.id – Para atlet tenis meja Kabupaten Banggai untuk kesekian kalianya menorehkan prestasi membanggakan di tingkat regional se Sulteng. Kali ini kontribusi buat daerah yang diberikan para atlet yang berada di bawah payung PTMSI Kabupaten Banggai ini lewat ajang berlabel “Silaturahmi Antar Insan Pecinta Tenis Meja Sulawesi Tengah” yang dilaksanakan di GOR PTM Lambangan Palu, 4-6 Desember 2020.
Pegiat tenis meja yang juga calon kuat Sekretaris PTMSI Kabupaten Banggai, Rustandi Sahido kepada Luwuktimes.id Senin (07/12) mengatakan, pada kejuaraan yang dilaksanakan selama 3 hari itu, PTMSI Banggai menurunkan 6 orang pemain. Mereka adalah Zulkifli Ahmad, Ikhsan Tarore, Suryadi Yola, M. Putra Rizky Ahmad, Iman Pasman dan M. Rizki Ahmad.
Komposisi pemain kali ini kata Tatang-sapaan Rustandi Sahido ini, berbeda saat kejuaraan yang sama di Kabupaten Poso tanggal 25-27 September 2020. “Saat itu beberapa atlet PTMSI Banggai absen, seperti Haris Ahmad, M. Randi Ramadhan, Ibrahim Datu Adam atau Dule,” kata Tatang.
Perubahan komposisi itu bukan tanpa alasan. Menurut Tatang, untuk memberikan kesempatan atau pengalaman bertanding kepada para atlet lainnya yang ada dalam naungan PTMSI Banggai. Namun demikian tidaklah membuat atlet PTMSI Banggai jauh dari prestasi.
Pada kesempatan itu, Tatang sedikit mengurai jalannya pertandingan partai final tunggal putra, dimana laga yang mempertemukan antara M. Putra Rizky Ahmad (Banggai) vs Hidayat (Poso) berlangsung seru.
Pada set ke empat Putra Rizky sempat ketinggalan skor 6-10. Namun kepiawaian dan semangat yang dimiliki Putra Rizky hingga mampu menyamakan kedudukan 10-10. Dan akhirnya dimenangkan oleh M. Putra Rizky Ahmad. Pada set ke lima urai Tatang, Putra Rizky Ahmad dengan mudah menyelesaikan pertarungan dengan point 11- 5.
Baca juga: Dikabarkan Dana KONI Banggai hanya Rp 1 M, Ini Jawaban Muntasar
Untuk hasil pertandingan secara keseluruhan PTMSI Banggai meraih Juara 1 tunggal putra Atas nama M. Putra Rizki Ahmad, Juara 3 tunggal putra atas nama Ikhsan Taroreh dan juara 3 beregu duo yakni Zulkifli Ahmad dan Ikhsan Taroreh.
Keberhasilan ini tambah Tatang yang juga pengurus KONI Kabupaten Banggai ini, tidak lepas dari kontribusi semua pihak yang telah memberikan dukungan terhadap eksistensi cabang olahraga ini.
“Atas nama PTMSI Banggai kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu untuk kemajuan cabang olahraga ini. Insyaallah dengan tersedianya fasilitas latihan di Sudarto Sport Center (SSC) para atlet kita akan terus berlatih demi nama harum Kabupaten Banggai baik pada tingkat Regional maupun nasional,” kata Tatang.
Sebagai closing pernyataan Tatang mengajak kepada semua masyarakat yang ingin berlatih tanpa mengenal usia, sekiranya dapat bergabung dan berlatih bersama kami di SSC setiap hari pukul 16.00 wita. *
(yan)
Discussion about this post