LUWUKTIMES.ID — Partai Golkar Kabupaten Banggai tampil spektakuler di Pemilu 2024.
Di dapil II Banggai, partai ini bakal memborong sebanyak 5 kursi. Sementara rival terdekatnya, PDI Perjuangan terancam kehilangan 2 kursi.
Dikutip dari Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) KPU RI dengan progress 245 dari 350 TPS (70.00%), di dapil II Banggai Partai Golkar sudah meraup 16.316 suara.
Sehingga kans untuk mengumpulkan 5 kursi sangat terbuka.
Irwanto Kulap yang juga Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Banggai menjadi salah satu mesin pendulang suara di dapil yang meliputi Kecamatan Pagimana, Lobu, Bunta, Nuhon, Simpang Raya dan Kecamatan Bualemo itu.
Data perolehan suara sementara, Irwanto meraih 5.780 suara.
Indry Azis yang merupakan pendatang baru di panggung politik pemilu juga menjadi vote getter Partai Golkar di dapil 10 kursi tersebut.
Perolehan suara sementara, istri Kadis Pendidikan Kabupaten Banggai Syafruddin Hinelo ini sudah meraup 4.787 suara. Selanjutnya ada Lisa Sundari 2.818 suara dan Su’dan Latjeno 1.436.
Ramli Mbani hampir dipastikan mendapat durian runtuh. Meski meraih suara tidak begitu signifikan, namun dia bakal melenggang ke parlemen lalong.
Itu karena akumulasi suara Partai Golkar di dapil II Banggai ‘muntah’.
Data perolehan suara sementara, Ramli Mbani baru hanya mengoleksi 246 suara.
Selain Golkar, Partai Gerindra diprediksi menambah jumlah wakil rakyat asal dapil II.
Selain caleg incumbent Masnawati Muhammad yang saat ini sudah mengumpulkan 2.250 suara juga Herdiyanto Djiada 1.806 suara. Sejauh ini akumulasi perolehan suara Gerindra mencapai 6.508 suara.
Jika Pemilu 2019, PDI Perjuangan merajai dapil ini, tapi sekarang tidak lagi.
PDI Perjuangan ditaksir akan kehilangan 2 kursi di dapil II Banggai.
Satu satunya caleg incumbent yang bertahan adalah Siti Aria Nurhaeningsih.
Dari akumulasi perolehan suara sementara PDIP sebanyak 5.246 suara, Siti Aria memberi kontribusi 1.723 suara.
Partai NasDem pun begitu. Dari dua anggota DPRD Banggai asal dapil II Banggai, hanya Sientje Najoan yang bertahan.
Perolehan suara sementara, Sientje meraup 1.984 dari akumulasi perolehan suara sementara Partai NasDem 4.478 suara.
PKB yang malah beruntung. Pada pemilu 5 tahun lalu tidak ada wakil dari dapil ini, tapi Pemilu 2024 sudah punya keterwakilan di parlemen. Dia adalah Oktavianus Habi.
Hasil perolehan suara sementara, Oktavianus Habi meraih 2.254 suara dari akumulasi perolehan suara sementara semua caleg PKB di dapil II Banggai sebanyak 3.970 suara. *
Discussion about this post