Luwuktimes.id — Pertemuan terbatas dan tatap muka oleh Rudi Harun Suleman (RHS) di Kelurahan Mangkio Baru Kecamatan Luwuk, mendapat berkah, Kamis (01/02/2024).
Betapa tidak, caleg nomor urut 3 dapil 1 Banggai asal PDI Perjuangan ini tak sekadar mendapat dukungan warga. Tapi lebih dari itu, Rudi Harun Suleman mendapat dukungan doa.
Adalah Imam Masjid Almuawana Kampung Baru, Ahmad Lambaru secara tegas memberi sokongan terhadap Rudi Harun Suleman.
Bahkan mengajak kepada warga Kelurahan Mangkio Baru untuk memilih Rudi Harun Suleman pada voting day 14 Februari 2024.
Pada sesi penyampaian aspirasi, Ahmad berharap, Ketika Rudi Harun Suleman terpilih menjadi wakil rakyat, segala aspirasi, terutama kalangan buruh dapat terakomodir.
“Ketika duduk di DPRD Banggai nanti, segala aspirasi kita kaum buruh di Banggai dapat diakomodir dan perjuangkan, amin,” ucap Ahmad sembari mendapat dukungan warga yang menghadiri pertemuan terbatas dan tatap muka sore itu.
Pada orasi politik berdurasi sekitar 15 menit, Rudi Harun Suleman dominan memberi penjelasan terkait pemindahan pelabuhan, dari Luwuk ke Tangkiang.
Pemaparan Rudi yang juga Ketua Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Banggai ini, rupanya membuka cakrawala berpikir warga.
Pasalnya, sempat terlontar isu menyesatkan bahwa Rudi lah yang menjadi salah satu aktor sehingga pelabuhan direlokasi.
Sebagai perwakilan warga, Ahmad Lambaru menyebut itu sebuah fitnah yang sengaja dialamatkan kepada Rudi Harun Suleman.
“Soal pelabuhan itu menjadi persoalan yang fitnah luar biasa. Tapi demi Allah, saya tahu betul persoalan kemarin,” ucapnya.
“Makanya saya mengajak, mari kita buka itu pikiran rasional. Jangan termakan dengan fitnah,” tambah Ahmad.
Sebelum menutup penyampaian aspirasi, Ahmad memanjatkan doa kepada Allah Swt, agar Rudi mendapat ridho dan terpilih sebagai anggota DPRD Banggai.
“Mudah mudahan. Mari kira berdoa agar Rudi Harun Suleman diridhoi Allah dan dijadikan anggota dewan di Lalong,” kata Ahmad sembari menambahkan, kalau hari ini kita tidak berbuat, mau kapan lagi kita bisa berbuat. *
Video dukungan warga buat Rudi Harun Suleman
Discussion about this post