DKISP Kabupaten Banggai

Kecamatan

Ini Janji Kaleb Sayo jika Terpilih Kepala Desa Lokait

280
×

Ini Janji Kaleb Sayo jika Terpilih Kepala Desa Lokait

Sebarkan artikel ini
Kaleb Sayo
Kepala Desa Lokait terpilih Kaleb Sayo. (Foto: Istimewa)

Reporter Sofyan Labolo

SIMPANG RAYA, Luwuk Times— Setiap calon kepala desa (Kades) tentu memiliki visi dan misi. Orientasinya tidak lain untuk mensejahetarkan rakyat di desa. Dan program kerja itulah yang menjadi bahan kampanye mereka terhadap para calon pemilih.

Kaleb Sayo, yang sejak lama sudah memproklamirkan diri maju dalam bursa calon kepala desa Lokait Kecamatan Simpang Raya, kembali menegaskan obsesinya berkompetisi di pilkades yang tahapannya sudah dimulai bulan Oktober mendatang.

Kepada Luwuk Times, Kamis (22/07), Kaleb mengaku memiliki visi misi yakni mewujudkan Desa Lokait yang sejahtera, unggul, mandiri dan berdaya saing di Kabupaten Banggai pada tahun 2027 serta berkomitmen meningkatkan sumber daya manusia (SDM).

Baca:  Kapolsek Luwuk Pantau Distribusi Logistik dari Kecamatan ke Desa

Apa yang menjadi komitmen Kaleb ini baginya mendasar. Pasalnya dengan anggaran di desa yang cukup besar, diyakininya bisa menjadi sumber anggaran untuk membantu para anak-anak yang memiliki keinginan untuk melanjutkan pendidikan.

“SDM di desa masih perlu diintervensi oleh Pemdes. Ini yang akan saya lakukan. Saya berkomitmen,” jelas Kaleb Sayo.

Pengurus DPD KNPI Banggai ini kembali berujar, peningkatan SDM perlu dilakukan. Sebab, keberadaan SDM yang mumpuni akan berdampak pada peningkatan desa itu sendiri.

Baca:  Jelang Pilkades di Banggai, Ini Pesan Kapolres buat Para Kapolsek

“Saya yakin ketika SDM bagus, maka wawasan para generasi muda akan terbuka. Mereka bisa tahu apa yang harus dibuat. Sehingga bisa melengkapi kebutuhan ekonomi mereka,” tandasnya.

Untuk meloloskan program peningkatan SDM pada saat terpilih nanti, Kaleb akan berkoordinasi terlebih dahulu kepada dinas terkait.

Selanjutnya membangun kerja sama dengan perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Banggai.

“Ini juga menjadi alasan saya mengapa saya harus maju bertarung,” kata kader GMKI Luwuk ini. *

error: Content is protected !!