JAWABAN BUPATI
Sementara itu, Bupati Banggai, Herwin Yatim yang dikonfirmasi mengatakan, silakan yang bersangkutan membela diri. Karena semua ada sejumlah fakta dan buktinya.
“Apapun itu silakan Kadis membela diri, karena semua juga kan ada fakta-fakta dan bukti-buktinya,” jawab HY.
Kalau masalah adminsitrasi pelanggaran pemilu sambung mantan anggota DPRD Banggai ini, semua ada rekam jejak dan bukti elektroniknya.
Terkait dengan pelanggaran pemalsuan tanda-tangan Bupati dalam rangka SKP untuk kenaikan pangkat, HY memberi jawaban.
“Untuk naik pangkat atas nama yang bersangkutan juga ada buktinya. Jadi silakan mau apalagi,” jelas HY.
Hanya saja sambung HY yang juga Ketua Pengkab PSSI dan FORKI Kabupaten Banggai ini, janganlah dijadikan persoalan teknis dan hukum ini kearah primordial antar anak negeri dan pendatang. Karena itu bagi HY tidaklah professional.
HY menambahkan, sebagai Bupati dirinya selalu memberi pengarahan yang baik-baik. Karena sebelum kejadian pelaporan atas pemalsuan tanda-tangan ini atau sekitar dua bulan lalu sebelum diketahuinya, yang bersangkutan (Syaifudin Muid) kata HY sudah beberapa kali diundang untuk klarifikasi secara kelembagaan.
Akan tetapi yang bersangkutan selalu menghindar. Bahkan mengatakan tidak tahu menahu. Padahal SKP untuk naik pangkat itu adalah untuk pribadi dan kepentingan dirinya.
“Apa salahnya kalau untuk kepentingan pribadi semacam dokumen kenaikan pangkat itu langsung melapor dan menghadap Bupati yang notabene akan memberei tanda-tangan di dokumen itu,” kata HY.
“Kecuali memang sudah ada niat untuk memainkan tanda-tangan Bupati selaku PPK (pejabat Pembina kepegawaian). Yah kembali lagi kepada semua tergantung niatnya,” sambung HY.
Tuduhan isi surat lekos (bohong) juga disanggah HY.
“Ini surat Bupati yang si Kadis anggap lekos? Coba disimak kalimat-kalimatnya, adakah yang bohong disitu? Aduh memang kalau sudah otak negthink, maka semua pasti sudah dianggap salah,” tutup Bupati Banggai yang pada bulan Juni 2021 ini masuk pada akhir masa jabatan (AMJ) bersama Mustar Labolo. *
(yan)
Discussion about this post