BANGGAI— Kader Posyandu Kelurahan Jole Kecamatan Luwuk Selatan Kabupaten Banggai menggelar kegiatan Posyandu Balita dan Lansia, Rabu (17/07/2024).
Pada kegiatan itu, Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Angkatan III Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Tompotika (Untika) Luwuk tahun 2024 turut berkontribusi.
“Posyandu itu merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Kader Posyandu lewat Pemerintah Kelurahan Jole yang dilaksanakan setiap sebulan sekali. Dan kami ikut serta pada agenda itu,” kata Mahasiswa KKL Fisip Untika Luwuk, Grenly Jemmy Saputra.
Menurutnya, keikut sertaan mahasiswa KKL Fisip Untika dalam kegiatan Posyandu merupakan inisiatif sendiri untuk membantu sekaligus menambah wawasan.
Atas peran dan kontribusi mahasiswa KKL Fisip Untika Luwuk itu, Lurah Jole Sudarmin Lagandja, SH mengapresiasi dan mensupport penuh kegiatan ini.
Dia berujar, Posyandu balita ini sangat penting. Karena ada beberapa tujuan.
Diantaranya, untuk mempercepat penurunan angka kematian bayi, menghindari gizi buruk pada balita dan mempercepat penerimaan Norma Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera (NKKBS).
Termasuk meningkatkan kemampuan masyarakat untuk mengembangkan kegiatan-kegiatan kesehatan lainnya. *
Discussion about this post