DKISP Kabupaten Banggai

Sulteng

Masri Ikoni Pimpin GPII Pusat, Berikut Harapan GPII Sulteng

379
×

Masri Ikoni Pimpin GPII Pusat, Berikut Harapan GPII Sulteng

Sebarkan artikel ini
Penulis: RilisEditor: Sofyan Labolo
Pengurus GPII Sulawesi Tengah pada kegiatan Muktamar ke XIV yang berlangsung di Kota Bandung Provinsi Jawa Barat (Jabar), Selasa-Jumat (04-07/10/2022). (Foto: GPII Sulteng untuk Luwuk Times)

PALU — Masri Ikoni terpilih sebagai ketua umum (Ketum) Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) pusat periode 2022 – 2025.

Terpilihnya Masri Ikoni pada periode keduanya ini, merupakan hasil Muktamar ke XIV yang berlangsung di Kota Bandung Provinsi Jawa Barat (Jabar), Selasa-Jumat (04-07/10/2022).

Pada Muktamar itu, dukungan Masri Ikoni prioritas. Ia meraih 138 suara. Sementara dua rivalnya, Erri Moch Roffi 30 suara dan Rizwanzah 16 suara.

Sejumlah harapan diberikan kepada Masri Ikoni. Salah satunya dari GPII Sulawesi Tengah.

Menurut Ketua Umum GPII Sulawesi Tengah Arnol Aholai, SH yang ikut hadir pada Muktamar, kedepan GPII dapat membangun sinergitas dan optimalisasi peran GPII sampai pada tingkat daerah.

Baca:  FORKI Banggai Kirim 4 Atlet di Kejurnas Karate Jawa Barat

“Sebelumnya saya ucapkan selamat kepada kanda Masri Ikoni, yang terpilih kembali,” ucapnya.

Penguatan SDM

Dengan terpilihnya Masri Ikoni, pihaknya berharap GPII dapat membangun jejaring dan penguatan sumber daya manusia (SDM) GPII sampai pada tingkat daerah.

Saat ini pihaknya sambung Arnol Aholai, tengah menjalin hubungan yang baik dengan pemerintah daerah. Sehingga harapannya GPII tingkat nasional dapat mendorong pemerintah pusat untuk terus membangun konektivitas terhadap pembangunan daerah, lewat jejaring GPII.

“Karena pentingnya membangun kolaborasi dan berkontribusi pembangunan daerah, maka GPII Sulawesi Tengah siap jika ada program GPII pusat yang turun ke daerah,” jelasnya.

Arnol menambahkan, pembangunan daerah saat ini mampu beradaptasi dengan ilmu pengetahuan dan teknologi yang kian berkembang.

Baca:  Ketum Golkar pada Pelantikan Kosgoro 1957 Jabar

Pembangunan SDM ini menjadi salah satu faktor pendorong terciptanya sejumlah inovasi daerah yang berkemajuan. Ia meyakini, GPII mampu melakukan itu, lewat kepemimpinan Masri.

Ketua Dewan Syura GPII yang juga Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura juga memberi ucapan selamat kepada Ketum GPII Pusat terpilih.

“Saya mengucapkan selamat kepada Masri atas terpilihnya sebagai Ketua Umum PP GPII periode 2022 – 2025. Semoga amanah dan dapat berkontribusi buat bangsa dan negara,” katanya.

Sebanyak 300 peserta dari wilayah dan daerah hadir. Termasuk PD GPII Kabupaten Banggai yang diwakili Ramlan Labay sebagai sekretaris. Muktamar ke XIV itu sebelumnya dibuka Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. *

error: Content is protected !!