Reporter Sofyan Labolo
LUWUK, Luwuktimes.id— Sukses menurunkan status dari level 4 menjadi level 3, belum membuat Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin berpuas diri. Sebab targetnya, Kabupaten Banggai turun menjadi level 1.
Dikonfirmasi sejumlah wartawan di gedung DPRD Banggai, Selasa (07/09), Bupati Amirudin mengatakan, pihaknya masih akan memperpanjang penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).
“PPKM tetap diperpanjang sampai dengan tanggal 20 September. Cuma levelnya turun,” jelas Bupati Banggai.
Dalam menekan angka penyebaran covid-19, sehingga membuahkan hasil turun level 3, bukan perkara mudah.
Baca juga: Satu Juta Satu Pekarangan dan BUMDes, Ini Statemen Bupati
Pemda, unsur Forkopimda, Satgas dan tim Gugus Tugas kata Amirudin, selama ini kerja maraton.
“Kita maraton terus dari desa ke desa untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat tentang prokes, utamanya memakai masker. Kalau masker sering digunakan masyarakat, insya allah kita bisa aman dari pandemi,” ucap Bupati.
Malam ini sambung Bupati, pihaknya menggelar rapat evaluasi pengendalian covid, sekaligus untuk penentuan PPKM level 3.
“Kita berharap bukan cuma level 3. Tapi level 1. Karena targetnya adalah level 1. Jika perlu tidak ada level-level,” kata Amirudin. *
Discussion about this post