Luwuk Times, Banggai— Setelah sukses menjadi tuan rumah pada kegiatan Banggai amatir radio festival (Barfest) tahun lalu, ORARI Lokal Banggai tahun ini menjadi peserta tamu.
Sebanyak 38 personil squad ORARI Lokal Banggai mengikuti Sigi Amateur Festival di Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah.
Rombongan bertolak dari Luwuk pada Kamis 19 Oktober 2023 sore.
“Ajang ini sebagai wahana silaturahmi sesama anggota ORARI jajaran se Sulawesi Tengah dan beberapa daerah lain diluar Sulteng,” kata Ketua ORARI Lokal Banggai, Alfian Djibran, Jumat (20/10/2023).
Dan ajang ini sambung Alfian yang juga Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Banggai, sebagai ajang asah kemampuan tentang teknik radio amatir.
Sejumlah kategori dilombakan pada Sigi Amateur Festival.
Yakni ARDF mobile, Set Up, on Food dan Slalom tes.
Lomba lomba itu adalah ketangkasan mencari signal dengan mobil.
Selain itu mendirikan antena, mencari signal jarak jauh dengan jalan kaki dan ketangkasan mencari signal jarak dekat.
“Semua giat itu untuk pemantapan organisasi dengan segala aktifitasnya,” tutup Alfian Djibran. *
Discussion about this post