IKLAN

Olahraga

Baru 4 Cabor Kontingen Banggai yang Kontribusi Medali

214
×

Baru 4 Cabor Kontingen Banggai yang Kontribusi Medali

Sebarkan artikel ini
Kontingen Kabupaten Banggai pada Porprov IX Sulteng 2022

Reporter Sofyan Labolo

Luwuk Times — Dari 24 cabang olahraga (cabor) plus tiga disiplin ilmu, baru 4 cabor kontingen Kabupaten Banggai yang memberikan kontribusi medali.

Data Kontingen Kabupaten Banggai yang ter update Selasa (12/12/2022) pukul 12.00 wita, ke empat cabor pendulang medali itu adalah atletik, petanque, taekwondo dan dayung.

Baca:  ISSI Kabupaten Banggai Sumbang Medali Perak

Untuk atletik saat ini sudah mengoleksi 16 medali. Rinciannya 6 emas, 4 perak dan 6 perunggu.

Petanque 5 medali, meliputi 2 emas, 1 perak dan 2 perunggu.

Taekwondo 2 emas, 1 perak dan 3 perunggu. Sehingga akumulasi medalinya ada 5 keping.

Sementara cabor dayung baru meraih 1 medali emas. Dan ini merupakan medali emas pertama buat kontingen tuan rumah.

Baca:  Agus Damalante, Pengusaha Sukses yang Merambah Dunia Politik sebagai Caleg Golkar Dapil I Banggai

Kabupaten Banggai saat ini masih bertengger pada peringkat ketiga setelah Kota Palu dan Kabupaten Sigi.

Hari kedua setelah open ceremony Porprov IX Sulteng, Kabupaten Banggai telah mendulang 11 emas, 6 perak dan 12 perunggu. Dengan total 28 medali. *

error: Content is protected !!