Debat kandidat perdana Pilkada Banggai yang berlangsung di hotel Estrella Luwuk tanggal 28 Oktober 2024. Ada tiga pasangan calon (paslon) yang berkontestasi di Pilkada Banggai. Ketiga paslon itu adalah Amirudin Tamoreka-Furqanuddin Masulili, Herwin Yatim-Hepy Yeremia Manopo dan Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang.
Potongan video debat kandidat ini saat masuk pada segmen tanya jawab dan tanggapan paslon. Calon Bupati Banggai petahana Amirudin melontarkan pertanyaan kepada paslon nomor urut 2. Cabup Banggai yang juga mantan Bupati Banggai Herwin Yatim meladeni pertanyaan dari Amirudin Tamoreka.
Meskipun durasi waktunya singkat, namun debat Amirudin versus Herwin cukup menarik. Selain BPJS, tunjangan kinerja atau tukin juga masalah covid-19 menjadi materi yang diperdebatkan kedua tokoh tersebut. *
Discussion about this post