DKISP Kabupaten Banggai

Kriminal

Empat Pria Pesta Miras di Depan Pelabuhan Feri Luwuk

243
×

Empat Pria Pesta Miras di Depan Pelabuhan Feri Luwuk

Sebarkan artikel ini
Pelabuhan Feri
Empat pria diamankan polisi saat menggelar pesta miras di depan pelabuhan Feri Luwuk. (FOTO: Humas Polres Banggai)

LUWUK— Tim Tarantula Satuan Sabhara Polres Banggai mengamankan empat pria yang sedang menggelar pesta miras di pinggir Jalan, wilayah Kelurahan Karaton, Kecamatan Luwuk, Jumat (25/3/2022) malam.

“Anggota patroli menerima informasi dari masyarakat adanya sekelompok warga mengonsumi miras yang meresahkan pengguna jalan dan warga sekitar,” ungkap Kasat Sabhara Polres Banggai AKP Jimyarto Anasim SH.

Selanjutnya tim Patroli Tarantula Sabhara langsung bergerak menuju kompleks Tanjungsari, Kelurahan Karaton, tepatnya di depan pelabuhan penyebrangan Feri Luwuk.

“Di TKP (depan pelabuhan Feri) benar kami temukan empat orang warga sedang nongkrong pada sebuah warung sambil minum miras jenis cap tikus,” sebut AKP Jimyarto.

Petugas kemudian menggelandang keempat warga tersebut ke Mako Satuan Sabhara Polres Banggai guna mendapatkan pembinaan dan tindakan fisik.

“Mereka juga kita minta membuat surat pernyataan agar tidak mengulangi lagi perbutannya,” beber perwira pangkat tiga balak ini.

Baca:  Polres Banggai Musnahkan 642,5 Liter Miras dan 228 Knalpot Brong

AKP Jimyarto pun mengimbau masyarakat agar tidak mengonsumsi minuman beralkohol. Sebab akar dari tindakan kriminalitas yang menyebabkan gangguan kamtibmas berawal dari miras.

“Dampak dari pengaruh miras sangat besar bagi kamtibmas. Karena miras adalah faktor utama pemicu terjadinya tindakan kriminalitas selama ini,” pungkas AKP Jimyarto. *

(hae)

error: Content is protected !!