DKISP Kabupaten Banggai

Pilkada

Mantan Ketua KPU dan Bawaslu Demo Kantor KPU Banggai

139
×

Mantan Ketua KPU dan Bawaslu Demo Kantor KPU Banggai

Sebarkan artikel ini
Didampingi aktivis LINCA Syahrin Taalek, Irman Budahu berorasi di depan kantor KPU Banggai, Selasa (08/09/2020). (Foto: Sofyan Labolo)

Luwuk, LUWUK TIMESIrman Budahu menjadi salah satu orator pada aksi demo damai di kantor KPU Banggai, Selasa (08/09/2020). Kehadiran Irman yang juga mantan Ketua KPU dan Bawaslu Banggai itu dalam rangka memasukkan tanggapan Lembaga Adat Batomundo’an Banggai bakal pasangan calon (paslon) Pilkada Banggai.

Pasca tak lagi menjabat sebagai komisioner, gaya Irman tak berubah. Dengan peci di kepalanya sembari mengikat rambut panjangnya.

Irman menjadi orator kedua, setelah sebelumnya orasi berdurasi sekitar 10 menit disampaikan aktivis LINCA, Syahrin Taalek.

“Kami datang atas nama keluarga dan lembaga adat. Karena hari ini masih merupakan waktu tanggapan masyarakat,” kata Irman membuka orasinya.

Baca:  Tiga Hari Tidak Ajukan Keberatan, WINSTAR Dianggap Menerima Putusan

“Kami datang tidak perlu ditakuti. Karena kami tetap menjaga stabilitas keamanan. Berikan kebebasan kami untuk mengawasi pelaksanaan pilkada,” tambah Irman.

Sebenarnya lanjut mantan ASN di lingkup Pemda Banggai ini, dirinya tidak akan hadir pada agenda ini. Karena Irman mengaku mempercayai integritas lima komisioner KPU Banggai.

“Saya diminta untuk hadir. Padahal awalnya saya tidak mau datang. Karena saya percaya lima komisioner berpengalaman,” ucap Irman.

Satu persatu komisioner pun diapresiasi Irman. Zaidul Bahri Mokoagow merupakan mantan Ketua Panwaslu Banggai dan pernah menjadi komisioner Bawaslu Sulteng.

Baca:  Dua Mantan Komisioner KPU Banggai Berkompetisi di Pemilu 2024

Begitu pula Alwin Palalo punya pengalaman sebagai Panwaslu. Supriadi Lawani adalah mantan advokat. Makmur Manesa berangkat dari aktivis parlemen jalanan, serta Atriani adalah dosen di Untika Luwuk.

“Saya kira kelima komisioner KPU Banggai ini merupakan orang-orang pilihan yang memiliki kemampuan mumpuni,” ucap Irman.

Kehadiran kami disini tambah Irman, tidak sebatas memasukkan tanggapan publik terkait pencalonan di pilkada. Tapi lebih dari itu ingin membantu pelaksanaan pilkada berjalan demokratis dan indendepent. *

Irman Budahu memberikan pendapat di hadapan empat komisioner KPU Banggai, Selasa (08/09/2020). (Foto: Sofyan Labolo)

Baca juga: Lembaga Adat Batomundoan Banggai Masukkan Tanggapan Bakal Paslon di KPU

(yan)

error: Content is protected !!