Luwuk, LUWUKTIMES — Tidak hanya calon bupati Amirudin Tamoreka (AT) yang begitu bersemangat menyampaikan orasi politik pada deklarasi tim pemenangan AT-FM Kamis (03/09/2020). Calon Banggai II Furqanudin Masulili (FM) juga tidak kalah hebatnya dalam berorasi.
Om Pungke-begitu sapaannya menilai, Kabupaten Banggai sangat menawan. Kekayaan sumber daya alam (SDA) juga berlimpah. Mulai dari sektor pertanian hingga kelauatan, sangat menjanjikan.
Begitu pula isi kandungan alamnya juga tidak kalah potensinya. Ada tambang nikel, gas dan masih banyak lainnya.
Meski begitu bagi Om Pungke hanya akan menjadi percuma serta tidak memberi efek positif bagi masyarakat Banggai, ketika tidak dikelola secara baik dan benar.
Baca juga: Deklarasi Meriah, 4 Parpol Pengusung dan 2 Parpol Pendukung AT-FM Kompak
Berangkat dari keprihatinan itulah, sehingga AT-FM hadir untuk membawa segudang gagasan membangun Kabupaten Banggai.
Bagi Om Pungke, ini bukanlah mustahil. Sebagai calon bupati yang berlatar belakang pengusaha sukses, AT memiliki segudang pengalaman di dunia investasi.
Dalam orasi berdurasi sekitar 15 menit, Om Pungke juga sedikit menyentil soal ASN. Bagi dia perlu ada pembenahan di internal ASN dilingkup Pemda Banggai. Hal yang perlu ditingkatkan adalah profesionalitas sebagai aparat pelayan publik.
“Saya punya pengalaman di birokrasi. Bagi saya ASN perlu kita benahi. Kedepan jika AT-FM terpilih jadi bupati dan wakil bupati Banggai, kita akan tingkatkan profesionalitas ASN. Karena sekarang era pelayanan publik,” ucap Om Pungke. *
(yan)
Discussion about this post