Luwuk Times — Tim seleksi (timsel) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) kabupaten/kota di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) resmi terbentuk.
Selain Sulteng, tim yang bertugas merekrut anggota Bawaslu periode 2023-2028 itu juga dibentuk di 38 provinsi se Indonesia.
Pengumuman pembentukan timsel Bawaslu itu berdasarkan keputusan Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja dengan nomor 325/KP.01.00/K1/04/2023 tertanggal 19 April 2023.
Khusus Provinsi Sulteng, dalam melaksanakan tugas, timsel Bawaslu terbagi tiga dalam zona.
Pertama, Kabupaten Buol, Donggala, Sigi, Tolitoli dan Kota Palu. Ada lima personil timsel nya. Mereka adalah Dr. Hj. Kartini Malarangan, SH., MH, Dr. M. Nur Alamsyah, S.IP. M.Si, Dr. Ritha Savitri Lapasere,M.Si, Andi Intan Purnamasari,S.H.,M.H.,LL.M dan Rifai, SE, MM.
Kedua, Kabupaten Morowali, Morowali Utara, Parigi Moutong dan Kabupaten Poso.
Para timsel yang akan melakukan penjaringan Bawaslu adalah Dr. H. Kamaruddin, M.Ag, Johnny A. A. Suak., SE., M.Si, Abdul Rifai.,S.Sos, Dr. M. Nur Alamsyah, S.Ip., M.Si dan Dr. Imran, SH, MH.
Dan ketiga, Kabupaten Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut serta Tojo Unaua. Para timsel yang turun yakni Dr. Susi Susilawati, S.HI., M.H, Rosdian, S.H., M.H, Dr. Ansar.,S.H.I.,M.H, Muhammad Nasrum, S.Sos., M.Sc dan Dr. Hamdin Husin, S.Sos, M.Si.
Para timsel ini direkrut selain dari keterwakilan para akademisi juga keterwakilan daerah yang ada di Sulteng. *
yan
Discussion about this post