IKLAN

Luwuk

Wabup Banggai: Semoga TNI Selalu Jaya Menjalankan Tugas Negara

281
×

Wabup Banggai: Semoga TNI Selalu Jaya Menjalankan Tugas Negara

Sebarkan artikel ini
Peringatan HUT TNI ke 78 di Makodim 1308/LB, Kamis 5 Oktober 2023. (Foto: DKISP Banggai)

Luwuk Times, Banggai— Mewakili Bupati, Wabup Banggai Furqanuddin Masulili hadir pada peringatan HUT ke 78 TNI, di Aula Makodim 1308/LB, Kamis (5/10/2023).

Pada kesempatan itu, Wabup Banggai memberikan apresiasi terhadap sinergitas Kodim 1308/Luwuk Banggai dalam memperingati agenda tahunan tersebut.

“Semoga TNI selalu jaya dalam menjalankan tugas negara. Selalu bersinergi, harmonis dan progresif kepada semua lini baik pemerintah maupun masyarakat umum,” ucap Wakil Bupati Banggai.

Di momentum yang bersejarah bagi TNI ini, Wakil Bupati Banggai tak lupa menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh jajaran personil TNI di tanah air terkhusus bagi jajaran Kodim 1308/Luwuk Banggai.

Baca:  Konflik Agraria Petani di Banggai Sampai di Meja Lembaga Nasional

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Banggai menyampaikan selamat ulang tahun ke -78 dan penghargaan setinggi-tingginya kepada jajaran TNI yang selalu menjadi penjaga utama kedaulatan bangsa berdasarkan Pancasila dan UUD 1945,” ujar Wabup Furqanuddin.

Adapun tema peringatan HUT ke 78 TNI tahun 2023 adalah “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.

Komandan Komando Distrik Militer 1308/LB, Letnan Kolonel Infanteri Hermanto menjelaskan, tema yang diusung pada tahun ini mengandung makna kekuatan TNI sebagai komponen utama pertahanan negara.

Berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh komponen bangsa lainnya dalam mengawal demokrasi untuk mewujudkan indonesia yang berdaulat, mandiri, maju, dan sejahtera.

Baca:  CJH Banggai Bersaudara Masuk Kloter Pertama Sulteng

Dalam sambutannya, ia juga berkomitmen untuk selalu bersinergi mendukung program dari pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Satu saja tugas Kodim 1308 adalah membantu pemerintah daerah dalam menyelenggarakan pemerintahan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan mengatasi kesulitan masyarakat,” tegas Dandim 1308/LB.

Dalam syukuran HUT Ke-78 TNI ini juga dilakukan penyerahan Piagam Penghargaan Prajurit Babinsa Berprestasi yaitu kepada Pelda Ketut Diartha, Serma La Saeli, Serka Muh. Ikbal Lamane, Koptu Jeki A. Ajabae, dan Koptu Obianti Buek. *

DKISP Banggai

error: Content is protected !!