BANGGAI, Luwuk Times— Safari Ramadhan Orari Lokal Banggai berlanjut. Minggu (09/03/2025) tadi malam agenda itu berpusat di Masjid Baiturrahim Luwuk. Pencerama cilik Supanji Ali Sangkota, menjadi pembawa tausiah pada Safari Ramadhan tersebut.
Dalam ceramah berdurasi singkat itu, Supanji menekankan kepada para jamaah untuk selalu bersyukukur atas nikmat Allah. Karena dengan sikap syukur itu, maka Allah akan menambah nikmat tersebut.
Selain Supanji, Ustad Ramli Hasan juga mengisi ceramah. Ustad Ramli yang juga anggota Orari Lokal Banggai ini mengajak Jemaah untuk menunaikan zakat Fitrah sebagai wujud membersihkan diri.
Ketua Orari YB8NAO Alfian Djibran bersama Sekretaris Atenk Said YB8MII dan Seksi Agama Ustad Ali Mahfudz bersama sejumlah pengurus merasa senang.
Itu karena konsistennya para jamaah Masjid Baiturrahim dalam menunaikan ibadah shalat di masjid berukuran minimalis tersebut. Mengingat setiap melaksanakan shalat tarwih, jamaahnya membludak. Dengan begitu terus terjaga silahturahmi dan Ukuhuwah Islamiyah.
Seperti biasanya, pada penghujung Safari Ramadhan, pengurus Orari menyerahkan bingkisan kepada pengurus masjid dan imam. Untuk agenda itu, Baznas dan BSI yang memfasilitasinya. *
Discussion about this post